Bupati Lotim. H.M. Sukiman Azmy saat menghadiri peresmian Masjid Fiasal Harharah |
Sukiman menyampaika memakmurkan masjid jelas salah satu cara pembuktian bahwa kita bersyukur dan berterima kasih atas jerih payah orang-orang terdahulu dalam memberikan bantuan sehingga pembangunan masjid bisa berjalan.
"Memakmurkan masjid bisa dengan sholat didalamnya atau dengan cara mengaji bahkan bermusyawarah untuk kepentingan umum dan sebagai tempat menjalin silaturrahmi," jelasnya.
Kepada masyarakat setempat Bupati juga mengingatkan untuk bersegera menjawab panggilan azan sebagai salah satu cara meraih keberkahan. Lebih lagi mengingat azan menjadi satu dari tiga panggilan Allah kepada kaum muslim.
“ada tiga panggilan Allah yaitu panggilan shalat, panggilan berhaji, dan terakhir kematian,” Tutupnya
Harapan memakmurkan masjid tersebut juga datang dari pimpinan Al-Ummah Foundation ustadz Zamroni Husaeni, demikian pula pimpinan yayasan Zainabiyah Singapura Syaikh Abdul Aziz Muhammad yang turut hadir bersama rombongannya dan berkesempatan menyampaikan tausiyah. (RS)