H. Daeng Paelori (HDP) Wakil Ketua 1 DPRD Kabupaten Lombok Timur |
Hal itu Wakil Ketua DPRD Lotim, H. Daeng Paelori menyampaikan dengan akan berakhirnya masa priode jabatan Pasangan Sukma tetap fokus menjalankan program yang telah direncanakan sesuai agar setelah meletakkan jabatan tidak terlalu bayak beban yang pikul oleh pejabatan yang ditinggalkan.
"Komitmen kami di DPRD tetap mendukung dan berharap supaya bapak Bupati di sisa-sia akhir jabatanya setidak - tidaknya berakhir dengan Husnul Khotimah, artinya tidak terlalu banyak pekerjaan rumah (PR) yang ditinggalkan," ucapnya saat diwawancarai media ini diruang kerjanya usai rapat paripurna Rapat Paripurna IX Masa Sidang III DPRD Lotim dalam rangka Penetapan Raperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Tahun Anggaran 2022. Selasa (25/7/2023)
Dijelaskan HDP panggilan akrabnya, Suatu kewajaran apa bila visi misi yang telah disampaikan disaat mencalonkan diri dulu itu tidak 100 persen bisa ditunaikann, kecuali kalau bupati sekarang bisa mencalonkan diri kembali, masih ada harapan untuk menuntaskan visi misi itu menjadi 100 persen.
"Tetapi tidak akan mungkin satu priode itu bisa menyelesaikan sebuah visi misi yang disampaikan dulu oleh bupati berjalan 100 persen, mesti ada saja yang tersisa, namun sisanya nanti bisa diselesaikan oleh pejabat yang akan menggantikannya," terang politisi partai Golkar tersebut yang juga calon Anggota DPRD Provinsi NTB pada pemilu 2024 tersebut.
Lanjut HDP, Kemitraan pemda dengan DPRD Lotim terbangun sangat bagus dan solid dan terkait dengan catatan-catanan di akhir priode jabatan, baik yang sudsh dan belum dilaksanakan akan tercantum dalam memori akhir masa jabatan yang akan dibuat oleh DPRD Lotim dan akan disampaikan pada paripurna yang akan menjadi PR buat pejabat berikutnya.
"Kami berharap pada beliau (bupati - wakil -red) supaya tetap fokus terhadap program-program yang telah dijalankan dan pada saat beliau telah paripurna memimpin daerah ini semua berjalan sesuai dengan yang kita rencanakan," tutupnya. (RS)