Daftar Isi [Tampil]

Pendistribusian logistik kotak suara oleh PPK Suralaga ke PPS
LOMBOK TIMUR Radarselaparang.com || Jelang H -2 diselenggarakannya pungut hitung, Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Suralaga, Distribusikan logistik pemilu 2024 sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan oleh Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Lombok Timur (Lotim). Pemungutan suara sendiri akan dilakukan pada hari Rabu 14 Februari 2024.

Dikatakan Muaddibi Asfiya Ketua PPK Suralaga, pihaknya menjemput logistik perlengkapan pemilu 2024 dari gudang KPUD dan nantinya langsung ke PPK tetapi hanya sebentar dan langsung dilakukan pendistribusian ke semua Panitia Pemungutan Suara (PPS).

"Nantinya semua perlengkapan logistik ini akan langsung didistribusikan ke PPS," ucap Muaddibi saat pendistribusian kotak suara. Senin (12/2/2024)

Ditegaskan Muaddibi, Kotak suara ini sesuai dengan SOP yang sudah ditentukan akan menginap semalam di sekretariat PPS baru keesokan harinya akan didistribusikan kembali oleh PPS ke semua Tempat Pemungutan Suara (TPS).

"Sesuai dengan ketentuan sehari maksimal sebelum pemungutan suara kotak itu sudah didistribusikan ke TPS wilayah masing-masing," papar Muaddibi.

Untuk pengamanan di setiap sekretariat PPS, disampaikan Muaddibi, nantinya akan lakukan oleh PPS dibantu aparat keamanan, baik itu aparat kepolisian, Satpol PP juga diawasi PKD dibantu oleh pengawas TPS.

"Insyaallah semua kotak suara dijaga dengan ketat selama 24 jam non stop sampai didistribusikan ke TPS," ungkap Muaddibi.

"Maksimal besok pendistribusian samapai malam hari sudah ada di TPS," pungkasnya. 

Dari pantauan media ini dalam pendistribusian logistik sslalu dikawal aparat keamanan baik kepolisian, Babinsa, Satpol PP dan diawasi oleh Panwascam Suralaga bersama PKD. (RS)


Ikuti kami di berita google