Daftar Isi [Tampil]

Doc Photo Pj Bupati Lombok Timur, Drs H.M. Juaini Taofik, M.AP.
LOMBOK TIMUR
Radarselaparang.com ||  Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Lombok Timur (Lotim) seperti tahun sebelumnya di bulan Ramadhan selalu melakukan program safari Ramadhan yang rencananya akan mulai minggu depan tepatnya pada Senin, 18 Januari 2024 depan.

Dalam kegiatan syafari Ramadhan ini akan dikuti langsung oleh Pj Bupati Bupati Lombok Timur dan Pj Sekda beserta seluruh kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk menyerap aspirasi masyarakat.

"Kita akan mulai pada senin depan, Titik pertama kita itu di Dusun Borok Lelet, Desa Lendang Nangka Utara" ucap Pj Bupati Lombok Timur, H. M. Juaini Taofik, saat ditemui kantornya, Rabu, (13/3/2024).

Juaini memaparkan Dijadikan titik awal syafari Ramadhan tempat pembangunan Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) itu untuk menjalin komunikasi dengan masyarakat prihal kebermanfaatan SPAM bagi masyarakat.

"Harapan kita meningkatkan komunikasi dan koordinasi dengan lebih baik lagi," terang Juaini.

Lebih lanjut dikatakan Juaini, program safari itu akan diisi dengan kegiatan buka puasa bersama, memberikan santunan kepada anak yatim serta masyarakat yang kurasa beruntung.

"Kegiatan ini akan kita lakukan sekali seminggu selama Ramadan tahun ini. Namun titik-titik yang akan kita kunjungi pada minggu selanjutnya belum dipastikan," pungkasnya. (RS)


Ikuti kami di berita google