Daftar Isi [Tampil]

Anggota Polres Lombok Timur patroli ke rumah kosong yang ditiggal mudik pemiliknya
LOMBOK TIMUR Radarselaparang.com || Satuan Reserse Polres Lombok Timur patroli pemukiman warga guna memantau dan memastikan kantibmas utamanya pada rumah kosong yang ditinggal mudik oleh pemiliknya saat libur lebaran Idul Fitri 1444 H/2024. 

"Patroli ini untuk mencegah terjadinya aksi pencurian terhadap harta benda milik warga yang ditinggal saat melaksanakan mudik pemilik rumah," ungkap Kapolres Lombok Timur AKBP Hariyanto melalui kasat Reskrim Polres Lotim AKP I Made Dharma, Selasa (9/4/2024).

Ia menyebut, Patroli yang dilakukan ini untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat saat merayakan Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah, terutama bagi masyarakat yang meninggalkan rumahnya untuk mudik keluar daerah.

Salah satu pengamanan yang dilakukan petugas kepolisian Polres Lotim  yaitu untuk mengantisipasi terjadinya aksi kejahatan pencurian rumah kosong, saat masyarakat meninggalkan rumah dalam jangka waktu yang cukup lama.

"Ini adalah salah satu bentuk menjaga kamtibmas di bulan Ramadahan dan menjelang hari raya Idul fitri,” terangnya.

Ia mengimbau masyarakat yang akan mudik lebaran agar dapat memasang kunci pengaman tambahan di rumah masing-masing, sehingga diharapkan lebih aman saat ditinggal.

"Sebelum mudik pastikan semua pintu telah dikunci dengan baik bila perlu pasang kunci tambahan untuk menambah pengamanan," pesannya. (RS)


Ikuti kami di berita google