Daftar Isi [Tampil]

Pangdam IX/Udayana Sambut Kedatangan Presiden RI di Bizam NTB
LOMBOK TENGAH Radarselaparang.com || Pangdam IX/Udayana Mayor Jenderal TNI Bambang Trisnohadi menyambut kedatangan Presiden RI Ir. Joko Widodo bersama rombongan di Bandara Zainudin Abdul Majid (Bizam) Praya, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB), Selasa (30/4/2024).

Kedatangan Presiden RI bersama rombongan dalam rangka kunjungan kerja ke wilayah Provinsi NTB menggunakan pesawat Kepresidenan Boeing 737 route penerbangan Banyuwangi-Lombok NTB.

Pangdam IX/Udayana selaku Panglima Komando Tugas Gabungan Terpadu (Pangkogasgabpad) Pengamanan VVIP untuk wilayah Bali Nusa Tenggara memimpin langsung jalannya pengamanan kunjungan kerja Presiden RI dan rombongan di wilayah NTB dengan Danrem 162/Wira Bhakti sebagai Dansatgas Pamwil VVIP wilayah NTB.

Adapun kunjungan kerja Presiden RI bersama rombongan kali ini dalam rangka meresmikan Inpres Jalan Daerah (IJD) di Kabupaten Lombok Barat, peresmian Bendungan Tiu Suntuk Kabupaten Sumbawa Barat, peninjauan Pasar Seketeng dan panen raya jagung di Samota Kabupaten Sumbawa.

Turut hadir mendampingi Pangdam IX/Udayana dalam acara tersebut PJ. Gubernur NTB Drs. H. Lalu Gita Ariadi, M.Si., Komandan Korem 162/WB Brigadir Jenderal TNI Agus Bhakti, S.I.P., M.I.P., M.Han., Kapolda NTB Irjen Pol Drs. Raden Umar Faroq dan pejabat Forkopimda NTB lainnya. (RS)


Ikuti kami di berita google