Daftar Isi [Tampil]

penyematan kalung cindra mata dan pemberian surat kelulusan pada siswa yang lulus
LOMBOK TIMUR Radarselaparang.com || Pondok Pesantren Nurul Anwar Nahdlatul Wathan (NW) Anjani yang menaungi 4 lembaga pendidikan mulai Raudatul Athfal (RA), Madrasah Ibtidaiyah (MI), Madrasah Tsanawiyah (MTs) ataupun di Madrasah Aliyah (MA)  gelar tasyakuran penamatan 77 siswa yang tamat tahun pelajaran 2023/2024.

Tasyakuran yang berlangsung di Aula MI NW Anjani tersebut dihadiri oleh wali murid, tamu undangan dari kemenag dan pemerintah desa Anjani, semua guru da siwa lingkup Ponpes Nurul Anwar NW Anjani, Desa Anjani, Kecamatan Suaralaga. Sabtu (18/5/2024)

Dalam laporannya, Nopi Kusmayadi selaku ketua panitia menyampaikan Rangkaian penamatan dan Tasyakuran merupakan aktualisasi rasa syukur pada Allah SWT atas suksesnya 77 orang siswa dalam menyelesaikan pendidikannya di berbagai jenjang pendidikan Ponpes Nurul Anwar Anjani.

"Rangkaian ini dimulai malam hari dengan hiziban akbar bersama seluruh siswa dan guru dan puncaknya pada hari ini," ucapnya.

Senada dengan Pimpinan Ponpes Nurul Anwar NW Anjani, H. Bukaah, menyampaikan pada semua yang hadir bahwa lembaga pendidikan yang bernaung di Ponpes Nurul Anwar NW Anjani mampu bersaing dan tidak kalah dengan lembaga pendidikan yang lain.

"Karenanya jangan bapak/ibu ragu menyerahkan anak dan cucu kita untuk dididik di pembaga pendidikan yang ada," himbaunya.

Dari jebolan MA NW Anjani saja, merupakan juara 1 MTQ Kabupaten Lombok Timur Tingkat Remaja dan selanjutnya akan mewakili kabupaten untuk MTQ Tingkat Provinsi yang akan berlangsung di Sumbawa.

"Ini membuktikan lembaga kita disini mempunyai daya saing yang sangat tinggi," ungkapnya.

Ditempat yang sama, Kepala Anjani Muhammad Said juga menyampaikan apresiasi atas penyelenggaraan tasyakuran penamatan tersebut karena ini merupakan wujud nyata dan menambah semangat anak dalam menempuh pendidikan yang lebih tinggi.

Lebih jauh dikatan Said, selaku Pemerintah Desa mengharap semua masyarakat anjani mendukung semua program yang dijalankan pemerintah desa agar apa yang menjadi harapan semua masyarakat utamanya terkait keamanan bisa terealisasi.

Begitu juga dengan apa yang dijanjiakan kepala desa lama kepada Ponpes ini, Ia akan berusaha memenuhinya.

"Selamat pada semua siswa yang telah menyelesaikan pendidikannya di Ponpes Nurul Anwar NW Anjani ini. Semoga mendapat ilmu barokah," harap Said sembari menutup sambutannya.

Acara dilanjutkan dengan penyematan kalung cindra mata dan pemberian Surat Keterangan Lulus (SKL) pada siswa didampingi walinya yang lulus utamanya pada siswa MA NW Anjani yang dijadikan untuk mendafatar pada perguruan tinggi. (RS)


Ikuti kami di berita google