Daftar Isi [Tampil]

Hasil survei PRC Polmark Research Center sebagai calon Bupati dan wakil bupati di Pilkada Lombok Timur 2024
LOMBOK TIMUR Radarselaparang.com | Semakin mendekati hari pendaftaran Pasangan Calon (Paslon) Bupatindan wakil Bupati Lombok Timur, Pasangan calon Hairul Warisin dan Edwin Hadiwijaya (Iron- Edwin) di posisi tertinggi dalam hasıl survei PRC Polmark Research Center sebagai calon Bupati dan wakil bupati di Pilkada Lombok Timur 2024.

Survei Polmark Research Center ini dilakukan oleh Partai Golkar. Survei ini dilakukan dengan beberapa simulasi diantaranya, simulasi calon bupati dengan 3 Calon.

Hasilnya, Pasangan Iron Edwin menempati posisi teratas dengan persentase kemenangan 45,9 persen, sedang di posisi berikutnya, ada Syamsul Lutfi - Abdul Wahid 29, 8 persen, H. Rumaksi - Ahmad Sukisman Azmi 14,1 Persen.

Dikonfirmasi awak media, Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Lombok Timur, Lalu Hasan Rahman, SH. Membenarkan hasil survei yang dilakukan oleh lembaga survei PRC Polmark yang menempatkan paslon Bupati dan Wakil Bupati IRON-EDWIN pada posisi Top Survei meninggalkan rivalnya paslon Lutfi-wahid dan paslon Rumaksi-Sukisman .

"Namun walaupun hasil survei menunjukkan posisi teratas paslon IRON-EDWIN tetap rendah hati dan kepada semua pendukungnya untuk tidak jumawa, karena perjuangan masih panjang," pesan Rahman melalui saluran telepon. Senin (5/8/2024)

Disela sela riuhnya pembicaraan hasil survei, Tim pemenangan IRON-EDWIN terus bergerak melakukan sosialisasi secara masiv disemua tingkatan.

Dikatakan, Munir Fauzi, Korcam Suralaga, Dengan hasil survei ini tentu akan menambah gairah dan ssmangat kerja tim dibawah untuk terus bergerilia dan mensosialisasikan pasangan Iron - Edwin pada masyarakat.

"Hasil survei bukan untuk kita lalai dalam berjuang tetapi terus mensosialisasikan pasang Iron - Edwin pada masyarakat untuk memenangkn pasangan ini pada 27 November 2024 mendatang," terang Munir. (RS)


Ikuti kami di berita google