Pj. Bupati H. M. Juaini Taofik, yang bertindak sebagai inspektur upacara, menekankan pentingnya meneladani semangat para pemuda 1928 |
Pj. Bupati H. M. Juaini Taofik, yang bertindak sebagai inspektur upacara, menekankan pentingnya meneladani semangat para pemuda 1928 yang telah bersatu padu demi kemerdekaan Indonesia.
"Sumpah Pemuda bukan hanya sekedar peringatan tahunan, tetapi juga menjadi momentum bagi kita semua, khususnya generasi muda, untuk merefleksikan kembali nilai-nilai luhur perjuangan para pendahulu," ujar Pj. Bupati dalam amanatnya.
Pj. Bupati Juaini Taofik mengajak generasi muda untuk terus merawat semangat persatuan dan kesatuan bangsa yang telah diikrarkan para pemuda pada tahun 1928.
"Sumpah Pemuda adalah tonggak sejarah yang sangat penting bagi bangsa Indonesia. Melalui sumpah tersebut, para pemuda kala itu berhasil menyatukan seluruh elemen bangsa dalam satu tujuan, yaitu kemerdekaan," tegas Pj. Bupati.
Upacara yang dihadiri oleh Forkopimda, ASN, organisasi kepemudaan, dan pelajar ini berlangsung khidmat dengan rangkaian acara yang penuh makna. (RS)
Ikuti kami di berita google