Safari Kamseltibcar bersama supir ambulance dan komunitas ojek sinar rinjani,Kecamatan Masbagik |
Kasat Lantas Polres Lotim, AKP Tira Karista, mengungkapkan bahwa tujuan utama dari Safari Kamseltibcar adalah untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya tertib berlalu lintas.
Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk memberikan pemahaman yang lebih baik kepada para pengemudi ambulans terkait tata cara penggunaan sirine dan SOP berkendara.
"Butuh kesadaran bersama untuk menciptakan keamanan dan keselamatan saat berkendara," ucapnya saat melakukan Safari Kamseltibcar bersama supir ambulance dan komunitas ojek sinar rinjani,Kecamatan Masbagik. Rabu (16/10).
Begitu juga disejumlah kelompok pengendara, tidak lepas untuk saling mengingatkan untuk safety, baik penggunaan helm, dan melengkapi surat kendaraan lainnya.
" Kita pengendara minimal menggunakan helm untuk mengantisipasi kecelakaan yang sifatnya patal," tutupnya. (RS)
Ikuti kami di berita google