Daftar Isi [Tampil]

Warga Ekas Buana digegerkan dengan buaya berjemur diatas keramba milik warga
LOMBOK TIMUR Radarselaparang.com || Kehebohan kembali terjadi di Desa Ekas Buana, Kecamatan Jerowaru. Seekor buaya ditemukan berjemur di keramba udang milik warga di laut Gonsor, Selasa (12/11). Penemuan ini membuat warga dan nelayan setempat waspada.

Kapolsek Jerowaru, IPTU Yudha Aditya Warman. Menyampauka Buaya tersebut berhasil ditangkap dan diamankan oleh warga bersama petugas Polsek Jerowaru. BKSDA Provinsi NTB telah dihubungi untuk penanganan lebih lanjut.

"Warga kami sudah terbiasa dengan kemunculan buaya di wilayah ini. Namun, kami tetap mengimbau agar masyarakat tetap waspada dan tidak terlalu dekat dengan perairan," ujar Iptu Yudha.

Sementara itu, Rahmat salah seorang warga setempat menyampaikan kejadian ini bukan kali pertama reptil tersebut muncul di wilayah ini.

"Kami khawatir akan terjadi serangan terhadap manusia," ungkap Rahmat.

Atas kejadian tersebut Kapolres Lombok Timur melalui Kasi Humas, Iptu Nikolas Osman membenarkan kejadian tersebut dan mengimbau masyarakat untuk tetap tenang dan tidak panik.

"BKSDA telah dilibatkan untuk mengatasi masalah ini," terang Iptu Nikolas singkat. (RS)


Ikuti kami di berita google