Daftar Isi [Tampil]

Kunjungan Kapolres Lombok Timur, AKBP Hariyanto di Lapas Kelaas II B Selong disambut hangat Kalapas Ahmad Sihabudin bersama stap
LOMBOK TIMUR Radarselaparang.com || Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Selong menerima kunjungan silaturahmi dan koordinasi dari Kepala Kepolisian Resort (Kapolres) Lombok Timur, AKBP Hariyanto, pada hari Jumat (7/2). Kunjungan ini merupakan bagian dari upaya untuk memperkuat sinergitas antar aparat penegak hukum (APH) di wilayah Lombok Timur.

Kapolres Lombok Timur, AKBP Hariyanto, yang didampingi oleh Kasat Tahti, Kasat Pol Air, dan beberapa anggota kepolisian, disambut langsung oleh Kalapas Selong, Ahmad Sihabudin, beserta jajaran pejabat struktural Lapas Selong di ruang kerja Kalapas.

Dalam pertemuan tersebut, kedua belah pihak membahas berbagai hal terkait dengan penegakan hukum, keamanan, dan ketertiban di wilayah Lombok Timur. Mereka juga bertukar informasi dan pengalaman untuk meningkatkan efektivitas kerja sama antara lembaga pemasyarakatan dan kepolisian.

Kalapas Selong, Ahmad Sihabudin, menyampaikan apresiasi atas kunjungan Kapolres Lombok Timur. Ia berharap sinergitas yang telah terjalin dapat terus ditingkatkan demi kepentingan masyarakat Lombok Timur.

"Kami sangat berterima kasih atas kunjungan Bapak Kapolres dan jajaran. Ini adalah bukti komitmen kita bersama untuk menciptakan kondisi yang aman dan kondusif di wilayah Lombok Timur," ujar Ahmad Sihabudin.

Sementara itu, Kapolres Lombok Timur, AKBP Hariyanto, juga menyambut baik inisiatif Lapas Selong untuk memperkuat sinergitas antar APH. Ia berharap kerja sama yang baik ini dapat terus berlanjut dan memberikan kontribusi positif bagi penegakan hukum di Lombok Timur.

Kunjungan ini diharapkan dapat menjadi momentum penting dalam mempererat hubungan antara Lapas Selong dan Polres Lombok Timur. Sinergitas yang kuat antar APH merupakan kunci penting dalam menciptakan sistem peradilan pidana yang efektif dan efisien. (RS)


Ikuti kami di berita google