Daftar Isi [Tampil]

Sekretaris Panitia Qurban Fikry (Dok photo: Istimewa)
LOMBOK TIMUR Radarselaparang.com || Semangat berkurban jelang Hari Raya Idul Adha 1446 Hijriah terasa begitu membara di Desa Rensing Bat. Program tahunan Gerakan Masyarakat Berqurban (GEMAR) ke-14 yang diinisiasi oleh masyarakat setempat kembali bergulir, mengajak umat Muslim untuk bersama-sama menunaikan ibadah mulia ini.

Panitia GEMAR Berkurban Masjid Jami’ Nurul Islam Desa Rensing Bat secara resmi membuka pendaftaran pada Kamis (24/04), dan sambutan dari masyarakat begitu luar biasa. Sekretaris panitia, Fikry, menyampaikan rasa syukur dan mengajak seluruh umat Muslim untuk turut menyukseskan program ini.

"Kami atas nama panitia mengajak kepada seluruh umat untuk ikut mensukseskan acara berkurban Tahun 2025 ini," ujarnya dengan antusias.

Lebih lanjut, Fikry mengungkapkan bahwa hingga Kamis (24/04) sore, panitia telah menerima pendaftaran sebanyak 27 orang yang tergabung dalam 4 kelompok. Yang menarik, para pendaftar tidak hanya berasal dari berbagai kabupaten di Nusa Tenggara Barat (NTB), namun juga dari luar daerah NTB, bahkan hingga mancanegara seperti Malaysia.

Panitia GEMAR Berkurban memberikan kemudahan bagi calon peserta dengan menetapkan biaya sebesar Rp. 2.500.000 per orang. Dana tersebut akan digunakan untuk membeli hewan kurban, dengan sistem satu ekor sapi untuk setiap kelompok. Jika jumlah anggota dalam satu kelompok kurang dari tujuh orang, kekurangan tersebut akan dilengkapi dengan kambing.

"Bagi jamaah yang ingin mendaftar kurban, silahkan mendaftar di Panitia dengan batas pendaftaran sampai dengan 1 Juni 2025," terang Fikry.

Panitia juga telah menyiapkan kupon daging kurban yang akan dibagikan kepada masyarakat yang berhak. Pelaksanaan penyembelihan hewan kurban direncanakan pada H+1 Hari Raya Idul Adha.

Panitia GEMAR Berkurban juga menawarkan kemudahan dalam pembayaran, di mana calon peserta dapat mendaftar nama terlebih dahulu dan pembayaran dapat dilakukan menyusul, bahkan dengan sistem dicicil atau dilunasi langsung kepada panitia.

Fikry menyampaikan harapan besar dari panitia agar jumlah peserta GEMAR Berkurban tahun ini dapat melebihi jumlah peserta di tahun sebelumnya. Keikutsertaan dalam program ini tidak hanya memberikan pahala bagi pekurban, namun juga kesempatan untuk berbagi kebahagiaan daging kurban kepada ribuan masyarakat di Desa Rensing Bat dan sekitarnya.

"Selain itu, para pekurban juga akan didoakan oleh jamaah masjid di seluruh desa," pungkas Fikri.

Bagi masyarakat yang berminat untuk mendaftar atau mendapatkan informasi lebih lanjut mengenai GEMAR Berkurban ke-14 Masjid Jami’ Nurul Islam Desa Rensing Bat, dapat menghubungi panitia melalui Faizun Fikry di nomor telepon/SMS/WhatsApp 087757372178.

Antusiasme masyarakat yang tinggi, termasuk partisipasi dari luar negeri, menunjukkan bahwa semangat berbagi dan berkurban di Desa Rensing Bat terus tumbuh dan memberikan dampak positif yang luas. Mari bersama sukseskan GEMAR Berkurban 2025. (RS)